Music

55 BAND METAL DAN ROCK SIAP RAMAIKAN ‘HAMMERSONIC: THE MAJESTIC FELLOWSHIP’

Carnaval Ancol Jakarta kembali menjadi venue untuk Hammersonic, hajat tahunan hammerhead, sekaligus acara metal terbesar se-Asia Tenggara. Berikut line up musisi yang akan mengisi Hammersonic 2024!

title

FROYONION.COM - Hammersonic kembali dengan rentetan musisi cadas yang siap menggila di atas venue Carnaval Ancol, Jakarta. Festival yang digelar oleh Ravel Entertainment tersebut siap memekakkan telinga para hammerhead dengan tema The Majestic Fellowship dan akan menampilkan 55 band metal, rock, dan sub genre lainnya. 

Menurut Dede Rianta selaku perwakilan dari Hammersonic, “Melalui tema ini, jelas memperkuat komitmen Hammersonic sebagai tempat untuk merayakan persaudaraan dalam komunitas rock, metal, punk hingga sub genre musik turunannya, agar menghadirkan pengalaman musik yang bisa mempersatukan dan membangun hubungan kuat di antara penggemar musik keras di manapun.”

BACA JUGA: MEMBACA PETA EMOSI DI BALIK ALUNAN MUSIK ROCK 90-AN

Hammersonic 2024
Presscon Hammersonic 2024. (Dokumentasi: Penulis)

Festival musik ini dijadwalkan akan hadir pada 4-5 Mei 2024 mendatang, dan sudah jelas selalu menampilkan line up ciamik nan megah yang disenangi dan dinanti para hammerhead setiap tahun. 

Dikabarkan dalam presscon Hammersonic 2024 akan menampilkan 5 panggung seperti Hammersonic sebelumnya yaitu Hammer Stage, Sonic Stage, Empire Stage, Avalanche Stage, dan Empire Stage.

PARA PENAMPIL HAMMERSONIC

Tiny Moving Parts kembali menjadi jajaran line up Hammersonic 2024. Trio emo asal Benson, Minnesota, AS ini kembali menjadi pengisi acara tersebut setelah tahun lalu juga turut meramaikan Hammersonic 2023. 

Setelah tahun lalu Saosin batal tampil dalam helatan Hammersonic 2023, kini mereka kembali meramaikan line up Hammersonic 2024 menggantikan Alesana yang batal tampil dikarenakan kendala teknis dan logistik. 

Band yang dikomandoi Cove Reber tersebut memiliki banyak penggemar di indonesia, lagu hits mereka seperti ‘You’re Not Alone’ dan ‘Seven Years’ siap mengguncang jakarta weekend ini.

BACA JUGA: SKANDINAVIA: WILAYAH PALING BAHAGIA, TAPI MUSIK METAL JUSTRU TUMBUH DI SANA

Selain dua band diatas masih banyak lagi jajaran musisi internasional yang akan tampil di Hammersonic: The Majestic Fellowship nanti diantaranya Cradle of Filth, Suicide Silence, Suffocation, Yngwie Malmsteen, Marty Friedman, We The Kings, Fear Factory, Atreyu, Misery Index, Bleeding Through, Madball, Venom Inc, dan masih banyak lagi. 

Lalu untuk line up lokal St.Loco, Straight Answer, Killing Me Inside Re:Union, Denisa, Tabrak Lari, Modern Guns, dan band cadas lainnya.

Sayangnya diantara taburan bintang pengisi acara tersebut, Converge band yang dikomandoi Jacob Bannon batal tampil dan harus menunda tur mereka di asia tenggara karena alasan kesehatan gitarisnya Kurt Ballou.

BACA JUGA: GELOMBANG MUSIK INDIE POP SIAP MENGGEBRAK JAKARTA LEWAT KONSER THE DRUMS

Acara yang diadakan dalam 2 hari tersebut diisi headliner utama yaitu, A Day To Remember. Setelah mengadakan konser bertajuk A Day To Remember & Underoath Live in Jakarta pada tahun 2012, band asal Florida, AS ni tersebut siap mengguncang panggung Hammersonic pada Sabtu, 4 Mei 2024. 

Jeremy McKinnon cs siap membawakan lagu hits mereka diantaranya, All I Want, The Downfall Of Us All, Have Faith In Me, All Signs Point To Lauradale.

Lalu headliner selanjutnya adalah Lamb Of God band bergenre Heavy Metal asal Richmond, Virginia, AS ini siap menjadi band penutup pada hari ke-2 Hammersonic pada Minggu, 5 Mei 2024 nanti. 

Band yang diawal karirnya menggunakan nama Burn The Priest ini beranggotakan Randy Blythe, John Campbell, Mark Morton, Willie Adler, dan Art Cruz. Band ini telah menelurkan 11 album studio dan merupakan band yang memiliki penggemar di seluruh dunia.

TIKET HAMMERSONIC: THE MAJESTIC FELLOWSHIP

Untuk dapat menyaksikan perhelatan akbar Hammersonic 2024, Ravel Entertainment membuka penjualan tiket resmi hanya pada laman web www.hammersonic.com dan Tokopedia Tiket Event. 

Gelombang pertama penjualan tiket (Early Bird) sudah sold out pada jauh-jauh hari dan menyisakan 2 opsi tiket yaitu, Presale dengan harga Rp.1.735,999 dan Daily Pass Rp.1.053,999 diluar pajak dan biaya layanan.

Jadi tunggu apa lagi, hammerhead? Persiapkan dirimu, amankan tiket untuk headbang, dan habiskan weekend dalam helatan Hammersonic: The Majestic Fellowship! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Dikok

Peduli apa terjadi, Terus berlari tak terhenti.