Stories

FAKTA TENTANG LIAM PAYNE, MEMBER ONE DIRECTION YANG MENINGGAL DUNIA

Kabar duka untuk Directioners di seluruh dunia: salah satu anggota boyband jebolan X-Factor UK ini dilaporkan meninggal dunia, di usianya yang baru 31 tahun.

title

FROYONION.COM - Siapa pernah tergila-gila dengan pesona lima pemuda ganteng yang tergabung dalam boyband One Direction (1D)? 

Jebolan ajang pencarian bakat X-Factor UK ini sempat mencapai puncak ketenaran sebelum akhirnya memutuskan hiatus pada 2016 lalu dan sibuk dengan karir solo masing-masing. 

Banyak penggemar mereka yang disebut Directioners masih setia menanti kelimanya kembali. Namun, pada 17 Oktober 2024 lalu, bukannya mendapat kabar bahagia, Directioners justru menerima berita duka. 

Salah satu anggotanya, Liam Payne, dilaporkan meninggal dunia setelah terjatuh dari lantai 3 kamar hotelnya di Buenos Aires, Argentina. 

BACA JUGA: PRESIDEN YAMAHA MOTOR YOSHIHIRO HIDAKA DISERANG PUTRINYA MENGGUNAKAN SAJAM

Spekulasi pun bermunculan, mulai dari dugaan bunuh diri hingga penggunaan obat-obatan terlarang. 

Seperti apa perjalanan karir hingga akhir hidup penyanyi berusia 31 tahun ini? 

LIAM PAYNE: DARI ‘X-FACTOR’ SAMPAI ‘TEARDROPS’ 

Bernama lengkap Liam James Payne, pemuda kelahiran 26 Agustus 1993 ini memulai debut sebagai penyanyi pada 2008. Kala itu, ia mengikuti audisi ajang pencarian bakat X-Factor di Inggris. 

Sayangnya, Liam tidak lolos. Ia lalu mencoba kembali pada 2010 dan dimasukkan dalam sebuah grup bersama empat kontestan lain: Harry Styles, Zayn Malik, Louis Tomlinson dan Niall Horan. 

Grup One Direction mendapat sambutan luar biasa walaupun hanya finish di posisi tiga pada ajang tersebut. 

1D lalu menandatangani kontrak bersama Syco Entertainment, label rekaman milik Simon Cowell, salah satu juri X-Factor. 

The rest is history. 1D rutin merilis album tiap tahun mulai dari 2011 sampai dengan 2015 dan selalu menjadi hits. 

Beberapa lagu andalan mereka seperti What Makes You Beautiful, Night Changes, Steal My Girl mungkin pernah kalian dengarkan di radio.

BACA JUGA: MANGAKA ‘DRAGON BALL’ AKIRA TORIYAMA MENINGGAL DUNIA

Dilansir dari Reuters, 1D menduduki peringkat tiga sebagai boyband terbaik sepanjang masa menurut Entertainment Weekly pada 2024. 

Mereka juga telah menjual sekitar 70 juta rekaman di seluruh dunia dan menjadikannya sebagai salah satu boyband terlaris sepanjang masa.

Pada 2015, anggota Zayn Malik secara resmi mengundurkan diri dari 1D untuk bersolo karir. 

Grup masih sempat merilis album dengan 4 anggota sebelum akhirnya diumumkan akan hiatus sampai waktu yang tidak ditentukan. 

Kelima anggotanya kini lebih dikenal akan karir solo mereka, tak terkecuali Liam. Ia merilis single solo Strip That Down pada 2017 dan album solo perdananya, First Time setahun kemudian. 

Liam mengungkap tengah mengerjakan proyek album kedua pada bulan Mei 2023 lalu. Karya terakhirnya adalah single Teardrops yang dirilis pada Maret 2024 kemarin. 

REST IN LOVE, LIAM PAYNE 

Mengutip dari DailyMail, penyanyi berusia 31 tahun ini dilaporkan terjatuh dari lantai tiga hotel Casa Sur Palermo di Buenos Aires, Argentina. 

Sebelumnya, polisi Buenos Aires dihubungi oleh pegawai hotel yang melaporkan adanya laki-laki agresif yang mungkin sedang dalam pengaruh obat-obatan atau alkohol. 

Media lokal juga menyebut Liam membuat keributan di lobi hotel dan membanting laptopnya sebelum diantar kembali ke kamarnya. Tidak lama setelah itu, para pegawai mendengar suara keras di halaman hotel sebelum bintang 1D itu ditemukan jam 5 sore waktu setempat.

BACA JUGA: PEMBUAT MANGA ‘NINJA HATTORI’ FUJIKO A. FUJIO MENINGGAL DUNIA

Beredar rumor jika penyebab kematiannya adalah tindakan bunuh diri. Namun, dilansir dari Marca, foto-foto dari TKP saat pihak berwenang menyelidiki kejadian tersebut mengungkap fakta mengejutkan. 

Termasuk dalam foto-foto ini adalah layar televisi yang hancur oleh benturan dan meja di dalam kamar berisi wadah sabun, korek api, sisa lilin, aluminium foil serta bubuk yang diyakini merupakan kokain. 

Korek api dan tutup kaleng soda yang terbakar juga ditemukan di antara puing-puing, menggambarkan suasana putus asa serta kekacauan. Dalam bak mandi hotel juga ditemukan sisa-sisa lilin serta aluminium foil. 

BACA JUGA: MENINGGAL DI USIA 98, INI KIPRAH MASATOSHI ITO YANG BIKIN 7-ELEVEN MENDUNIA

Laporan Reuters menyebut lokasi kejadian penuh oleh kerumunan orang  di luar hotel. Para penggemar berkumpul menyalakan lilin di luar hotel Casa Sur tempat terakhir Liam berada sebelum kematiannya.

Liam sendiri diketahui berada di Argentina sejak tanggal 2 Oktober lalu untuk menghadiri konser mantan rekan segrupnya, Niall Horan, yang tengah menggelar tur Amerika Latin. 

Sebelumnya pada hari Rabu, Liam terlihat masih aktif di sosial media. Ia mengunggah konten di Snapchat yang berisi pengalaman perjalanannya di Argentina.

Dikenal sebagai salah satu penulis lagu utama 1D terutama hits Night Changes dan Story of My Life, Liam pernah berbicara di depan umum terkait perjuangannya dengan kesehatan mental dan penggunaan alkohol untuk mengatasi tekanan ketenaran.

Tahun lalu, ia juga sempat mengunggah video di kanal YouTube berisi kisah tentang keluarganya, rencana karya seni baru serta penampilan perdana setelah berhenti mengonsumsi alkohol.

Rest in love, Liam Payne. You light up Directioners’ world like nobody else. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Wahyu Tri Utami

Sometimes I write, most of the time I read