Music

NADIN AMIZAH BAWAKAN LAGU LAWAS CHRISYE SEBAGAI OST ‘GADIS KRETEK’  

Akan tayang pada 2 November mendatang, ‘Gadis Kretek’ umumkan lagu tema atau soundtrack serialnya yang akan dibawakan oleh Nadin Amizah. Seakan menyesuaikan dengan ceritanya, lagu lawas pun dipilih sebagai soundtrack serial berlatar sejarah ini.

title

FROYONION.COM - Indonesia punya beberapa musisi legendaris yang karya-karyanya masih didendangkan hingga saat ini. Salah satunya adalah almarhum Chrisye. 

Christian Rahadi–atau H. Chrismansyah Rahadi–yang juga akrab dikenal sebagai Chrisye, adalah salah satu musisi legendaris Tanah air yang punya lebih dari 200 karya. Dari ratusan lagu tersebut, empat di antaranya sempat dinobatkan sebagai ‘Lagu Indonesia Terbaik Sepanjang Masa’ versi Rolling Stone–”Lilin-Lilin Kecil’, “Merpati Putih”, “Anak Jalanan”, dan “Merepih Alam”.

Hingga kini pun, karya-karya musisi berzodiak Virgo ini masih sering diputar dan dinyanyikan kembali oleh musisi Indonesia lainnya. Tak ketinggalan Nadin Amizah yang membawakan lagu “Kala Sang Surya Tenggelam” yang dirilis tahun 1978 silam.

Lagu yang ditulis oleh Guruh Soekarnoputra ini akan menjadi lagu tema atau soundtrack serial Gadis Kretek garapan Kamila Andini dan Ifa Isfansyah yang akan pada 2 November 2023 mendatang di Netflix. Key Visual, Poster, serial Gadis Kretek (2023) oleh Netflix

Mengangkat cerita dari novel dengan judul yang sama karya Ratih Kumala, Gadis Kretek bercerita tentang Dasiyah (Dian Sastrowardoyo) yang memiliki passion pada pembuatan rokok kretek. Namun di masa itu–masa kolonial Belanda–perempuan dan rokok seperti minyak dan air–mustahil disatukan. 

Walaupun begitu, kecintaan Darsiyah pada kretek tak dapat dibendung. Hingga akhirnya ia berhasil membuat saus kretek yang nyaris sempurna, sampai membuat Soeraja (Ario Bayu) jatuh cinta pada Dasiyah. Dari sinilah kisah romantis nan tragis dari kedua karakter dimulai. 

Tak hanya bercerita tentang kisah cinta, Gadis Kretek juga turut membawa pesan-pesan sosial layaknya pemberdayaan perempuan. Oleh karena itulah, Kamila Andini menunjuk langsung Nadin Amizah sebagai penyanyi yang akan membawakan soundtrack serial garapannya, karena Nadin dipandang dapat merepresentasikan suara hati Dasiyah lewat lagu “Kala Sang Surya Tenggelam”.

“Jujur ini pertama kalinya aku membawakan soundtrack sebuah serial gitu ya. Dan pressure-nya ada banget. Terlebih aku membawakan lagu karya almarhum Chrisye, tentu aku harus bisa menyanyikan dengan sebaik-baiknya. Aku nggak bisa niruin cara Chrisye nyanyi tentunya, karena aku perempuan dan dia laki-laki. Tapi aku coba resapi rasa yang dia leburkan di lagu itu,” tutur Nadin saat ditemui tim Froyonion.com pada Jumat (29/9) lalu. 

Salah satu keunikan suara penyanyi lagu “Semua Aku Dirayakan” ini adalah vibrato yang konsisten dan terdengar manis. Namun khusus di projek ini, Nadin harus menahan vibrato-nya agar dapat memberi kesan tenang dan magis dalam lagu tema Gadis Kretek. 

“Aku tahu Nadin dari dulu banget, dari waktu dia masih suka cover lagu di Instagram. Sejak saat itu aku suka sama suara Nadin. Aku rasa Nadin sangat cocok untuk membawakan lagu tema Gadis Kretek sekaligus jadi ‘suara hatinya’ Dasiyah. Nuansa yang tenang tapi somehow bisa bikin merinding adalah apa yang aku harap bisa dirasakan penonton setiap dengerin Nadin nyanyi,” kata Kamila Andini selaku sutradara.

Adapun “Kala Sang Surya Tenggelam” menceritakan tentang sepasang kekasih yang kehilangan arah. Lirik lagunya yang puitis dipadukan dengan alunan gitar yang sendu memberikan kesan magis tersendiri di telinga para pendengar. Sungguh lagu yang sangat cocok untuk serial Gadis Kretek dengan cerita cinta tragis yang serupa. 

Saat mendengar Nadin membawakan langsung lagu ini di Casakhasa (29/9), kesan magis tersebut tak hilang setitikpun. Bahkan justru Nadin dapat memberikan sentuhan feminin lewat suaranya. Terdengar jelas Nadin berusaha menempatkan vibrato-nya di tempat yang tepat, sehingga lagu ini pun dapat dibawakannya dengan begitu tenang. 

Akan semagis apa lagu tema Gadis Kretek ini? Terlebih, seperti apa serial yang jadi perwakilan Indonesia di Busan International Film Festival ini? Mari kita tunggu tanggal mainnya di 2 November mendatang. (*/) 

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Grace Angel

Sehari-hari menulis dan mengajukan pertanyaan random ke orang-orang. Di akhir pekan sibuk menyelami seni tarik suara dan keliling Jakarta.