Music

MINORWAYS TERIAKKAN CINTA UNTUK IBU DALAM EP TERBARUNYA

Band berakar punk ini resmi merilis EP yang bakal cocok diputar pas Hari Ibu Nasional nanti.

title

FROYONION.COM - Judul EP My Mother is Stronger Than Godzilla memang terdengar aneh pada pandangan pertama. Namun, di baliknya terdapat pesan yang ingin disampaikan oleh Minorways kepada masyarakat luas dalam karya pertama mereka. Mereka memilih judul ini untuk menggambarkan betapa kuatnya peran seorang ibu dalam kehidupan mereka, melebihi bahkan kekuatan Godzilla.

Minorways, yang berarti "jalan yang tidak banyak dipilih," merasa bahwa mereka adalah minoritas dalam hal genre musik yang mereka usung, terutama di lingkungan kampus mereka. Meskipun punya akar punk, anggota band ini memiliki minat yang beragam dalam musik, mulai dari Behemoth hingga JKT48, yang mempengaruhi variasi musik dalam karya mereka.

BACA JUGA: TEMA KESEDIHAN MENDALAM ALA SKRAMZ DALAM MAXI-SINGLE D.O.S.A

Band yang terdiri dari Moekti (Vokal), Ilalang (Gitar), Risang (Bass), dan Yazid (Drum) sangat menghargai peran ibu dalam kehidupan mereka. Mereka menganggap ibu sebagai sosok paling kuat di dunia karena segala pengorbanan dan upaya yang dilakukan ibu yang sering kali sulit untuk mereka ungkapkan dengan kata-kata.

Pilihan karakter Godzilla dalam judul EP ini dipilih karena Godzilla dianggap sebagai simbol ketakutan dan halangan yang besar, seperti halangan yang dihadapi anak. Namun, ibu selalu ada untuk mendukung anak-anaknya melawan ketakutan dan mengatasi rintangan tersebut.

Secara musikal, lagu-lagu dalam EP ini dibantu oleh Mada Panglima Nusa sebagai recording, mixing & mastering engineer. Mada memberikan sentuhan gitar yang pas pada lagu "My Mother is Stronger than Godzilla." Selain itu, Sekarnada Pangestu Utami, seorang vokalis dan pemain biola, juga ikut berkontribusi dalam lagu "Kamu dan Anganku” sebagai pengisi vokal wanita.

EP My Mother is Stronger Than Godzilla terdiri dari lima lagu yaitu “My Mother is Stronger Than Godzilla”, “Maju Untuk Menang”, “Kita Abadi”, “Debar Rasa”, dan “Kamu dan Anganku”. Masing-masing lagu memiliki keunikan dan daya tariknya sendiri. Minorways memiliki banyak bahan musik lainnya yang siap mereka rilis setelah EP pertama ini.

Mereka sangat bersemangat untuk tampil di panggung dan ingin merasakan euforia dan emosi para pendengar saat menyaksikan mereka tampil live. Mereka berharap bahwa musik mereka akan terus dinikmati oleh banyak orang dan akan tetap terdengar di layanan streaming digital.

Buat kamu penggemar musik punk, coba dengarkan EP My Mother is Stronger Than Godzilla di berbagai platform streaming digital sejak tanggal 6 Oktober 2023 lalu. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Natasya Asalia

Seorang perempuan biasa aja yang suka nulis, baca buku, dan makan.