Food

5 BUAH YANG BAIK DIKONSUMSI SAAT DIARE

Hampir semua orang pernah mengalami diare, tidak cuma membuat sakit perut namun diare juga bisa sangat mengganggu aktivitas kita, tapi tahukah kamu jika ada buah-buahan yang baik dikonsumsi saat diare? Yuk simak artikelnya.

title

FROYONION.COM – Diare biasanya membuat kita buang air besar lebih sering daripada biasanya, hal ini terjadi karena kurang bersihnya makanan atau minuman yang kita konsumsi yang sudah terkontaminasi oleh virus, bakteri dan parasit. Diare sebenarnya gangguan pencernaan yang umum terjadi yang bisa menyerang siapa saja.

Diare bisa terjadi hingga dua minggu lamanya, tentu saja ini dapat mengganggu aktivitas karena tidak hanya mengalami sakit perut terus-terusan namun tak jarang juga membuat kita kehilangan nafsu makan hingga lemas karena dehidrasi. 

Maka dari itu mengkonsumsi makanan yang tinggi serat akan sangat baik untuk pencernaan kita yang dapat diperoleh salah satunya dari buah-buahan. Namun, tidak semua jenis buah-buahan dapat kita makan saat diare. 

Lalu buah-buahan apa saja yang dapat kita konsumsi?

1. PISANG 

Buah yang bisa diolah menjadi berbagai macam makanan ini memang kaya akan kandungan yang bermanfaat seperti pektin, vitamin C, vitamin B6, karbohidrat dan masih banyak lagi. 

Kandungan ini membuat pisang dapat melancarkan metabolisme pada tubuh, selain itu pisang juga membantu meningkatkan stamina dan melawan infeksi bakteri penyebab diare sehingga pisang cocok dikonsumsi untuk penderita diare. 

2. MELON 

Siapa sih tidak suka melon? Hampir dari kita semua pasti menyukai buah yang punya cita rasa manis dan wangi ini. Mempunyai kandungan air yang banyak membuat melon sangat baik untuk penderita diare dan muntaber hingga dapat membantu mencegah dehidrasi. 

Apalagi jika kamu memilih melon jingga yang mempunyai kandungan kolin yang dapat melemaskan otot usus yang tegang karena bekerja keras, selain itu kolin juga mengurangi peradangan pada penderita diare.

BACA JUGA: MENJAGA KESEHATAN TULANG DENGAN 7 JENIS BUAH-BUAHAN

3. APEL

Memiliki bentuk dan warna yang menggoda serta rasa yang manis, apel memiliki kandungan pektin yaitu sejenis serat yang larut dengan air sehingga kita dapat buang air besar lebih teratur. Apel juga dapat menambah energi dan meringankan gejala diare yang parah.

4. KELAPA

Sudah tidak asing lagi bagi kita bahwa air kelapa memang berfungsi untuk mencegah dehidrasi, kandungan air dan elektrolit yang tinggi membuat air kelapa sangat baik untuk penderita diare yang sedang dalam tahap pemulihan. 

Air kelapa dapat meningkatkan sistem imun dan tekstur daging kelapa juga cocok menjadi pilihan untuk perut yang sedang melilit.

5. SEMANGKA 

Seperti yang kita tahu bahwa buah semangka memang memiliki kandungan air yang juga melimpah, hal ini juga membuat buah semangka dapat mengembalikan cairan tubuh yang hilang ketika diare. Selain itu semangka juga dapat meningkatkan daya tahan tubuh yang menghilang akibat terlalu sering buang air besar.

Meski diare tidak terlalu berbahaya dan dapat sembuh dengan sendirinya, akan tetapi jika terjadi selama lebih dari dua minggu akan menjadi masalah yang serius bahkan fatal. Maka dari itu lima buah di atas dapat menjadi pilihan yang tepat untuk mempercepat kesembuhan, serta penting bagi kita untuk menghindari makanan yang dapat memperparah diare seperti makanan yang berminyak dan berlemak. (*/) (Photo credit: Mareefe)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Mastilah

Pemudi hijrah yang suka nulis yang hobi banget nyemil tapi ga pernah gemuk