Food

THE FUMES: TEMPAT NONGKRONG NYENTRIK ALA ANAK MOTOR DI SURABAYA

Ada referensi tempat nongkrong anak muda di Surabaya yang recommended banget. Segala kalangan usia dan komunitas anak motor pasti suka dengan tempat nongkrong ini, namanya adalah The Fumes.

title

FROYONION.COM - Buat lo Civilion di Surabaya, ada tempat nongkrong keren nih namanya The Fumes. The Fumes ini adalah sebuah kedai kopi yang berada satu tempat dengan mini museum motor custom. Kedai kopi ini berlokasi di Griya Kebraon Selatan, Surabaya. 

Bisa dikatakan The Fumes ini hidden gem yang cozy dan super keren, salah satu rekomendasi tempat nongkrong di Surabaya buat anak muda, bahkan segala usia dan kalangan nih. buka dari pukul 13.00 WIB sampai 21.00 WIB setiap hari Selasa sampai Sabtu. Untuk mini museumnya  yang bernama House of Customland buka dari hari Senin sampai Sabtu dengan waktu operasional yang sama.

BACA JUGA: MACAM-MACAM PASSWORD WIFI YANG UNIK DI WARUNG KOPI SURABAYA

Selain menyediakan kopi, The Fumes juga menampilkan motor dan sepeda custom.
Selain menyediakan kopi, The Fumes juga menampilkan motor dan sepeda custom.

Selain bisa nongkrong sambil nikmatin minuman dan camilan di The Fumes, Civilions juga bisa banyak belajar tentang motor custom di House of customland. Enggak Cuma tentang motor doang, di sini juga ada sepeda custom, buku-buku bacaan, majalah, pernak-pernik motor, sama merchandise dari House of Customland sendiri seperti T-shirt, helm, korek api, sticker, dan lainnya.

Di samping bisa belajar banyak hal tentang motor di sini kita juga bisa melihat banyak koleksi motor, sepeda dan segala pernak-perniknya.  Enggak perlu khawatir kalau mau bertandang ke sini, orang-orangnya welcome banget. Jadi paket lengkap nongkrong di sini, bisa nambah wawasan, nambah relasi dan nambah koleksi foto-foto keren di House of customland dan The Fumes.

Menurut Anggi, salah satu pengunjung, “The Fumes ini cukup nyaman dan keren banget konsepnya, harga minuman dan cemilannya juga ramah di kantong mahasiswa. Hanya saja The Fumes ruangnya terbatas alias kurang luas.”

Bertemu dengan salah satu member Customland, dirinya menjelaskan bahwa segala koleksi barang yang ada di House of Customland mulai dari motor hingga sepeda adalah milik pribadi dari owner The Fumes, kecuali merchandise yang memang dijual. 

Dia juga menambahkan bahwa House of Customland ada sejak 2013 yang pada awalnya digunakan sebagai tempat nongkrong anak-anak motor dan menerima tamu dari luar kota yang kemudian pada 2020 awal dibukalah The Fumes agar lebih menarik, nongkrong lebih asyik dan bisa berdialog dengan siapapun di House of Customland maupun di The Fumes. 

Semua orang yang di House of Customland sangat ramah dan terbuka kepada siapa saja untuk bertukar cerita dan pengalaman. Mungkin ini juga yang menjadi faktor mengapa space yang ada tidak terlalu luas, bisa jadi memang tujuannya agar semua orang yang di The Fumes bisa saling bercengkerama. (*/)

BACA JUGA: ALASAN KENAPA LAPTOPAN DI COFFEE SHOP BISA BIKIN LO BERPIKIR KREATIF

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Imam Luqman

Mahasiswa Sastra Indonesia tingkat akhir di salah satu kampus negeri di Surabaya, anggota masyarakat urban di Surabaya dan aktif di kesenian teater dan film pendek