Tips

CARA MUDAH MENUMBUHKAN BREWOK, COWOK HARAP MERAPAT!

Ingin menumbuhkan brewok secara alami? Kalian perlu baca cara selengkapnya di artikel berikut ini!

title

FROYONION.COMTren menumbuhkan brewok semakin digemari kaum adam alias cowok. Anggapan kuno terhadap cowok dengan brewok lebat yang terlihat menyeramkan dan garang, kini, justru banyak cowok yang mengidamkan brewok tumbuh di wajah mereka.

Alasannya adalah brewok mampu meningkatkan rasa percaya diri serta menambah kesan pria dewasa. Di sisi kesehatan, brewok berperan sebagai filter atau bulu-bulu halus yang dapat menyaring debu agar terhindar masuk ke saluran pernapasan.

Betapa beruntungnya cowok yang memiliki brewok dengan bawaan genetik. Di sisi lain, cowok yang tidak memiliki bakat tumbuh brewok, perlu usaha lebih dalam menumbuhkan brewok. Mulai dari menggunakan krim atau serum penumbuh brewok, hingga cara alami mengoleskan minyak zaitun.

Berkaca dari masalah di atas, tim Froyonion.com tergugah hati untuk merangkum cara mudah menumbuhkan brewok dengan menggunakan bahan-bahan alami, dan trik yang bisa dicoba biar kalian bisa memiliki brewok impian. Simak artikel berikut ini.

BACA JUGA: TIPS MAKEUP NATURAL UNTUK COWOK BIAR TAMPAN MAKSIMAL

PENYEBAB COWOK SULIT TUMBUH BREWOK

Brewok adalah rambut yang tumbuh pada area dagu dan pipi belakang wajah. Lazimnya, sebelum tumbuh lebat menjadi brewok, bulu halus akan tumbuh dahulu pada area tersebut. Sebelum kita cari tahu cara menumbuhkan brewok, apa sih penyebab brewok sulit tumbuh?

  1. KADAR HORMON TESTOSTERON YANG RENDAH

Pertama adalah kadar hormon testosteron yang rendah. Alhasil, jika kadar hormon tersebut yang dimiliki seorang cowok terbilang rendah, maka pertumbuhan rambut, khususnya brewok juga akan lebih sulit.

Bukan berarti cowok yang memiliki kadar hormon testosteron normal dipastikan memiliki brewok. Tetap ada kemungkinan lain bahwa tubuh tidak terlalu merespon hormon testosteron dengan baik, pertumbuhan brewok pun kurang lebat atau tidak tumbuh sama sekali.

Untuk memastikan jumlah kadar hormon testosteron di tubuh, kalian bisa berkonsultasi kepada dokter spesialis andrologi yang secara khusus menangani permasalahan yang berkaitan dengan sistem reproduksi pria, ya!

2. JUMLAH FOLIKEL YANG TERBILANG SEDIKIT

Folikel adalah tempat tumbuhnya rambut berupa lubang kecil yang terletak di kulit kepala. Selain disebabkan rendahnya kadar hormon testosteron di dalam tubuh, sulitnya pertumbuhan brewok juga diakibatkan oleh jumlah folikel yang sedikit untuk memproduksi rambut.

Jika kalian memiliki lebih sedikit folikel, tentu produksi rambut di tubuh, khususnya brewok juga akan lebih rendah. Namun, pada beberapa kasus ditemui cowok yang tidak memiliki bakat untuk tumbuh brewok, namun rambut pada area tubuh lain terbilang lebat.

Selain berkonsultasi ke dokter spesialis kulit, kalian bisa mempelajari cara-cara untuk memperkuat pertumbuhan rambut di folikel. Mulai dari memenuhi asupan vitamin dan mineral, kebutuhan protein yang baik, dan menjaga kebersihan kulit di sekitar area dagu serta leher.

3. MENGALAMI PENYAKIT KEBOTAKAN

Kebotakan menjadi sebab tidak tumbuhnya rambut brewok. Asal-usul kebotakan juga berasal dari kerontokan rambut, gangguan siklus pertubuhan rambut, atau kerusakan folikel rambut. Di samping itu, faktor usia dan faktor genetik juga berperan terhadap kebotakan.

Jenis-jenis kebotakan yang umumnya menyebabkan pertumbuhan brewok, jenggot, serta kumis terhambat yaitu penyakit bernama alopecia areata yang muncul bersamaan dengan penyakit autoimun. Kebotakan ini terlihat tidak merata dan bisa terjadi jika keluarga kalian memiliki riwayat alopecia aerata.

Meskipun kebotakan yang ditimbulkan oleh alopecia aerata lebih sukar ditangani, jenis kebotakan ringan bisa kalian atasi dengan perawatan rambut yang lembut, kurangi merokok, kelola stres secara baik, penuhi asupan nutrisi tubuh, dan segera berkonsultasi ke dokter spesialis kulit.

CARA MENUMBUHKAN BREWOK

Pertumbuhan brewok pada setiap orang memiliki kondisi yang berbeda. Faktor yang ditemui pun beragam, mulai dari jumlah kadar testosteron yang rendah, jumlah folikel yang sedikit, dan riwayat penyakit kebotakan. Jangan khawatir, berikut adalah cara menumbuhkan brewok.

  1. MENCUKUR AREA TUMBUHNYA BREWOK

Mau tumbuh brewok? Kalian bisa mempertimbangkan untuk mencukur area tumbuhnya brewok, utamanya di sekitar pipi, rahang, dan leher atas. Mencukur dipercaya dapat merangsang pertumbuhan folikel sebagai bakal brewok. Setelah mencukur, jangan lewatkan untuk mengoleskan pelembab bebas alkohol supaya kulit tidak kering.

2. OLAHRAGA YANG TERATUR

Olahraga menjadi salah satu cara untuk menumbuhkan brewok secara alami. Pembuluh darah yang lancar karena teratur berolahraga akan dapat merangsang pertumbuhan brewok dan menjaga kesuburan rambut. Pilihlah olahraga yang tidak terlalu berat. Kalian bisa memulai olahraga jogging, bersepeda, atau berenang.

3. ASUPAN NUTRISI YANG LENGKAP

Nutrisi tubuh yang lengkap menjadi kunci keberhasilan pertumbuhan brewok. Pasalnya, pertumbuhan brewok dapat dipengaruhi oleh ketersediaan vitamin A, B, C, D, E, protein, dan zat besi atau zinc. Selain ayam, sumber nutrisi komplit seperti ikan, tahu, tempe, sayur, dan aneka buahan menjadi pilihan nutrisi yang tepat!

4. TIDUR SECARA CUKUP

Perhatikan kualitas tidur yang cukup untuk menjaga kesehatan dan turut berperan dalam pertumbuhan brewok.  Secara ilmiah, hormon testosteron akan memuncak pada siklus tidur pertama, dan jumlahnya akan stabil bila kalian bangun dengan waktu tidur yang cukup. Untuk itu, hindari begadang dan tidur terlalu larut malam, ya!

5. MENGOLESKAN MINYAK ZAITUN

Minyak zaitun mengandung nutrisi yang dibutuhkan untuk proses pertumbuhan brewok. Di antaranya vitamin E, asam oleat, asam palmitat, dan squalene. Kandungan alami ini dikenal aman dan efektif merangsang tumbuhnya brewok. Aplikasikan minyak zaitun saat menjelang tidur malam untuk mendapatkan hasil yang diinginkan.

TIPS MERAWAT BREWOK

Brewok perlu kalian rawat setiap saat supaya tetap tumbuh lebat dan sehat. Pertanyaannya, bagaimana tips merawat brewok? Tenang saja! Dengan menggunakan alat dan bahan yang mudah ditemui berikut ini, kalian tidak perlu repot merawat brewok.

Pertama, jangan biarkan brewok kalian tumbuh tak beraturan. Gunakan gunting atau mesin pemotong rambut untuk memangkas brewok yang terlalu panjang. Selebihnya,  sesuaikan ukuran serta ketebalan brewok yang kalian inginkan. Segera bilas dengan sampo dan air mengalir untuk menjaga brewok agar tetap bersih.

Kedua, gunakan pelembab agar brewok kalian terlihat bervolume. Di samping itu, pelembab juga berfungsi memberikan kelembaban ekstra di sekitar area kulit tumbuhnya brewok. Pilih pelembab berbahan dasar gel atau lotion yang cepat meresap di kulit, sehingga terhindar dari tumbuhnya ketombe, komedo, bahkan jerawat.

Terakhir, terapkan gaya hidup sehat meski brewok kalian sudah tumbuh lebat. Nutrisi dari makanan yang bergizi tak hanya kalian perlukan saat proses penumbuhan brewok, selanjutnya kalian perlu menjaga asupan gizi seimbang untuk merawat brewok agar tetap terlihat sehat.

Ternyata, cara menumbuhkan brewok tidak sesulit yang kalian pikirkan sebelumnya. Bermodal bahan alami, nutrisi yang cukup, dan kebiasaan baik seperti berolahraga serta tidur yang cukup, brewok bukan menjadi sekadar impian lagi. Semangat pejuang brewok! (*/)

BACA JUGA: 5 JENIS PRODUK BUAT STYLISH RAMBUT PRIA

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Lukman Hakim

Penulis lepas yang menuangkan ide secara bebas tapi tetap berasas