Tech

SIAP-SIAP NABUNG, GAMERS! INILAH 2 MODEL TERBARU ASUS ROG PHONE

Kabar baik untuk pecinta game di Indonesia, kedua smartphone gaming dari Asus kabarnya akan segera rilis di Indonesia. Mari kita simak Civs.

title

FROYONION.COMBuat kalian anak-anak muda yang suka main game, pastinya akan tergiur dengan salah satu smartphone ini, yaitu Asus ROG Phone 6 dan Asus ROG Phone 6 Pro. Setelah pada bulan Juli 2022 Asus telah merilis smartphone tersebut secara global, kabarnya kedua smartphone tersebut akan segera rilis di Indonesia pada tanggal 21 September 2022. Peluncuran tersebut kabarnya juga akan dilakukan secara online pada pukul 13.00 WIB, melalui kanal YouTube dan akun Facebook dari Asus ROG Indonesia.

Mengutip dari Kompas.com, kabarnya kedua smartphone tersebut juga akan melakukan penjualan perdananya di hari yang sama saat perilisan duo smartphone Asus tersebut di Indonesia. Pada sesi penjualan ROG Phone 6 dan ROG PhonePro ini kabarnya akan dilakukan secara luring (offline) di Central Park Mall, Jakarta pada tanggal 21-25 September 2022.

BACA JUGA: PEREMPUAN DALAM DUNIA ‘ONLINE GAMES’: KETIKA HIBURAN MEMBERIKAN RASA TERTEKAN

PERBEDAAN ASUS ROG PHONE 6 DAN ROG PHONE 6 PRO

Kedua smartphone ini memiliki perbedaan yang cukup mencolok dalam segi penampilannya, terlihat pada bagian belakangnya. Keduanya memiliki ukuran layar mini sekitar 2 inchi di bagian belakang. Pada Asus ROG PhonePro, layar mini tersebut bernama ROG Vision. Sebelumnya fitur tersebut sudah pernah muncul pada Asus ROG PhonePro yang telah diluncurkan di Indonesia pada sekitar bulan Juni tahun 2021 lalu.

Fitur ROG Vision ini memiliki kegunaan untuk menampilkan animasi serta informasi yang sedang dilakukan oleh penggunanya. Misalnya tentang pengisian daya, panggilan masuk, serta pada saat bermain game kabarnya pada layar mini tersebut akan tertulis informasi “Start Game”, serta aktivitas-aktivitas lainnya juga akan terlihat pada fitur ROG Vision ini.

Berbeda dengan Asus ROG PhonePro, untuk smartphone Asus ROG Phone 6 tidak menghadirkan fitur ROG Vision. Tetapi smartphone gaming ini menghadirkan panel RGB yang dapat memunculkan lampu berwarna-warni serta dapat menampilkan logo Asus ROG. 

Asus ROG Phone 6 kabarnya juga akan hadir dengan dua warna berbeda, yaitu warna putih dan hitam. Beda dengan Asus ROG PhonePro yang akan hadir dengan satu warna saja yaitu warna putih.

Namun secara penampilan, keduanya memiliki desain dan tampilan yang serupa. Bagian punggung dari kedua smartphone tersebut juga dihiasi dengan logo dari ROG (Republic Of Gamers). Selain itu, keduanya juga dihiasi dengan sebuah jargon yaitu “ Dare to Play?”. Keduanya juga dilengkapi dengan tiga buah kamera di bagian belakang yang disusun secara berjajar.

BACA JUGA: KEKURANGAN DAN KELEBIHAN GAME STUMBLE GUYS, GAME YANG LAGI HITS SAAT INI

SPESIFIKASI ASUS ROG PHONE 6 DAN ROG PHONE 6 PRO

Secara dimensi, kedua smartphone tersebut memiliki dimensi 73 x 77 x 10,3 mm dengan bobot mencapai 239 gram. Selain itu, smartphone ini juga memiliki tombol air trigger di sisi kanan yang digunakan untuk navigasi pada game, karena ini merupakan smartphone gaming.

Pada penampilan fisiknya, Asus ROG Phone 6 dan ROG PhonePro mengusung layar AMOLED 6,78 inci, refresh rate 165 Hz. Resolusi 1080 x 2448 piksel. Serta sudah berlapis Corning Gorilla Glass Victus.

Tak hanya itu saja, smartphone tersebut juga menggunakan sistem pendingin yang kabarnya dapat menurunkan suhu ponsel hingga 10 derajat celcius. Selain itu, Asus ROG PhonePro dan Asus ROG Phone 6 juga ditenagai oleh chipset Snapdragon 8+ Gen 1. 

Pada RAM, kedua ponsel ini dibuat berbeda, ROG Phone 6, RAM serta penyimpanannya mencapai 12 GB + 256 GB. Pada ROG PhonePro memiliki RAM dan penyimpanan mencapai 18 GB + 512 GB.

Di sektor daya, keduanya dibekali baterai yang berkapasitas 6.000 mAh yang dapat diisi melalui port USB type-C yang telah tersedia di bagian bawah dan samping. Smartphone ini juga didukung dengan fast charging sebesar 65 watt.

Dari segi kamera, keduanya dilengkapi dengan tiga kamera belakang, terdiri dari kamera utama 50 MP, ultra-wide 13 MP, serta kamera makro 5 MP. Untuk aktivitas selfie maupun video, terdapat kamera depan dengan ukuran 12 MP.

Body dari smartphone Asus ROG Phone 6 dan ROG PhonePro juga merupakan smartphone yang tahan terhadap cipratan air normal dari berbagai arah, karena smartphone terbaru dari Asus ini telah mengantongi sertifikat IPX4.

Dengan akan dirilisnya duo ROG Phone 6 di Indonesia, semoga dari segi spesifikasinya tidak jauh-jauh berbeda dengan versi globalnya ya, Civs.

SANGAT BERGUNA UNTUK PARA GAMER

Hadirnya ROG Phone 6 ini merupakan kabar yang sangat baik untuk para gamers, terutama gamers di Indonesia. Dengan spesifikasi seperti itu, maka akan sangat menguntungkan untuk kalian-kalian semua pecinta game.

Asus juga menilai bahwa kehadiran ROG Phone 6 bisa menjawab kebutuhan masyarakat di Indonesia yang saat ini mulai mengalami pertumbuhan positif di sektor e-sport. 

Menurut ASUS Region Director Southeast Asia yaitu Jimmy Lin, smartphone ini sudah mulai banyak dicari khususnya para gamers dan fans di Indonesia.

“Kami sangat antusias menghadirkan Asus ROG Phone 6, ponsel gaming yang sangat dinantikan kehadirannya oleh para penggemarnya di Indonesia, sejak diperkenalkan pada bulan Juli yang lalu secara global,” ujar Jimmy Lin pada hari Rabu, (14/09/2022).

Melalui pertemuan tersebut, dari Asus Indonesia juga belum mengungkapkan spesifikasi lengkapnya serta harga ROG Phone 6 di Indonesia. Namun, perwakilan Asus Indonesia mengungkapkan bahwa ROG Phone 6 tidak akan memiliki harga yang jauh berbeda dengan ROG Phone 5.

Nah Civilions, apa kalian tertarik buat beli kedua smartphone tersebut? Dengan bermain game pastinya akan membuat rasa jenuh dan stress kita hilang seketika ya Civs.

Apalagi smartphone tersebut bisa dijadikan sebagai media untuk anak muda yang suka bermain game, bisa saja dengan keseriusannya bermain game bisa menjadikan kalian sebagai atlet e-sport untuk ke depannya. (*/)

BACA JUGA: MENILIK A SPACE FOR THE UNBOUND, GIM BUATAN INDONESIA YANG MENYABET PENGHARGAAN DI TOKYO GAME SHOW 2022

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Yudha Persada

Seorang freelancer yang sedang mencoba mengembangkan skill menulis di Froyonion.com.