Tech

KEKURANGAN DAN KELEBIHAN GAME STUMBLE GUYS, GAME YANG LAGI HITS SAAT INI

Siapa yang tidak tahu game Android yang lagi Hits ini yaitu Stumble Guys? Game yang populer beberapa waktu ini telah diunduh kurang lebih sekitar 100 juta kali, hingga saat ini masih menjadi game paling populer di PlayStore dan AppStore mengalahkan Mobile Legends dan FreeFire.

title

FROYONION.COM - Stumble Guys, Game yang lagi hits di kalangan anak muda ini merupakan game yang bertajuk eliminasi pesta multiplayer, dengan isi permainan melewati tantangan bersama 32 pemain online. Isi tantangan dari game ini yaitu kita harus berlari melewati rintangan-rintangan menuju ke garis finish secepatnya.

Untuk memenangkan game Stumble Guys ini lo harus berjuang melalui level demi level, dan menjadi nomor satu yang tidak tereliminasi.

Selama bermain lo akan menemukan serangkaian rintangan rintangan konyol dan rintangan aneh.

Hingga saat ini Stumble Guys masih memuncaki daftar game Top Free terlaris pada Google Play Store dan App Store di seluruh dunia. Tercatat saat awal game ini diunggah dalam 30 hari Stumble Guys sudah diunduh kurang lebih sekitar 100 juta kali. Seperti yang dikutip dalam website Appmagic.

Hingga Game Stumble Guys ini telah mengalahkan game game populer yang awal hadir sebelumnya. Apa sih yang membuat game Stumble Guys bisa selaris itu?

KELEBIHAN GAME STUMBLE GUYS

Kelebihan dari game Stumble Guys ini yang pertama adalah karena game ini sederhana, maksudnya game bertajuk action tapi santai ini merupakan game yang mudah dimainkan oleh anak-anak maupun orang dewasa. Karena konsep permainan dalam game ini hanya balap lari, siapa yang finish duluan akan memenangkan permainan.

Sehingga, banyak anak-anak dan orang dewasa yang memainkan game ini. Seperti temen gue, yang biasanya tidak suka game, gara gara ada game ini dia menjadi sangat suka game, katanya karena game nya yang sangat mudah.

Game yang hanya berkapasitas kurang lebih 200MB ini sangat ringan dimainkan, baik Handphone  yang ber spek kentang maupun super kentang masih tetap lancar memainkan game ini.

Maka karena itu banyak dari mereka pemilik Handphone kentang yang sebelumnya tidak bisa digunakan untuk bermain game sekarang jadi bisa, sehingga banyak mereka pemilik HP kentang yang mengunduh game ini.

Gambar contoh karakter-karakter di game Stumble Guys.
Gambar contoh karakter-karakter di game Stumble Guys.

Selain karena ringan dan mudah dimainkan, game Stumble Guys ini banyak diminati juga karena karakter-karakter nya yang unik unik dan lucu. Seperti karakter Bigfoot, Perawat, Bajak Laut, Polisi, Badut dan masih banyak lainnya.

Karakter karakter ini bisa didapatkan secara gratis dan berbayar. Tergantung seberapa langka karakter tersebut.

Walaupun banyak kelebihan, game seperti games populer yang ada biasanya, game Stumble Guys ini juga dapat dimainkan bersama, sehingga banyak dari mereka yang men-download game ini digunakan untuk keseruan bersama teman-teman.

Seperti gue yang pernah bermain game ini yang hanya bermain game ketika ada teman bermainya.

Game seperti Stumble Guys ini biasanya tidak bisa tahan lama di pasaran, seperti game-game lainnya. Karena game yang sederhana biasanya cepat naiknya tapi juga cepat turunnya, seperti game Among Us, Pokemon Go, Flappy Bird, dll.

KEKURANGAN GAME STUMBLE GUYS

Walaupun dari ke beberapa banyak kelebihan yang gue sebutkan tadi di atas, tidak dipungkiri dari semua kelebihan tersebut tetap bisa membuat game ini menjadi redup. Karena biasanya game yang sederhana, cepat naik juga cepat turun.

konsepnya yang sederhana membuat orang cepat boring memainkanya, apalagi konsep game ini cuman balapan lari. Jadi untuk mengasah skill agar jago bermain terlalu mudah. Lama-lama yang menang game ini bukan karena skill nya tapi karena hoki dan kelancaran sinyal buat main game tersebut.

Game dari perusahaan kecil biasanya cepat redup, karena kurang cepatnya perusahaan dalam mengupgrade gamenya.

Game yang dikelola oleh perusahaan kecil biasanya mudah dibobol dan dicheat kecuali developer-nya bisa berantas cepat.

Selain itu, mereka biasanya juga kurang cepat dalam meng-upgrade fitur fitur baru, seperti map game, konsep game, dan tampilan dalam game.

Dari semua kekurangan dan kelebihan yang sudah gue utarakan, menurut gue game ini perlu banyak pembenahan baik dari segi grafik dan isi permainanya, karena grafik dan isi permainan yang sederhana bisa membuat orang cepat bosan.

Sebagai manusia penikmat game gue berharap perusahaan game Stumble Guys bisa cepat mengembangkan game-nya ini. Dan untuk kalian para Civilions yang belum mengunduh game Stumble Guys gue sarankan untuk mencobanya. Karena game ini bisa mengisi waktu luang lo dengan teman. Game ini bisa lo unduh di Play Store maupun di App Store. (*/)

BACA JUGA :  5 GAME INI BISA MENGASAH SKILL DESAIN LO 

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Sulthon Amanulloh

Mahasiswa jurusan Sastra di kampus yang tidak terkenal dan menyambi bekerja menjadi kapster di sebuah barbershop