Sports

MENANGI LAGA PERANG SAUDARA, FAJAR/RIAN REBUT GELAR WORLD TOUR SUPER 750 PERDANA

Pasangan ganda putra Indonesia, Fajar Alfian dan Muhammad Rian Ardianto berhasil menjuarai Denmark Open usai mengalahkan rekan senegara mereka ‘The Minions’ sekaligus meraih gelar World Tour Super 750 perdana mereka.

title

FROYONION.COMFajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto menipiskan total head to head kontra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo pada laga All Indonesian final Denmark Open, Minggu (23/10/2022) di Jyske Bank Arena. 

Pasangan yang dijuluki FaJri ini berhasil mengalahkan rekan senegaranya tersebut dalam dua gim langsung dengan skor 21-19 dan 28-26.

Pertandingan berlangsung sengit sejak awal babak pertama. Kedua pasangan saling kejar angka hingga kedudukan 7-7. The Minions awalnya lebih dominan memimpin di babak awal dengan berhasil unggul 11-8. Akan tetapi, selepas interval, The Minions tampil makin ganas dan semakin membuat Fajar/Rian tertekan.

Keadaan berbalik ketika Marcus banyak melakukan eror yang membuat pasangan Fajar/Rian mampu bangkit dan memimpin skor hingga 18-17. Di poin-poin kritis, akhirnya pasangan Fajar/Rian berhasil merebut gim pertama.

Di babak kedua, The Minions kembali tampil menekan Fajar/Rian hingga interval gim kedua dengan skor 11-6. Keunggulan tersebut terus berlanjut hingga skor mereka memasuki game point di angka 20. Sayang, kesempatan merebut gim kedua gagal dipertahankan The Minions. Keunggulan tersebut berhasil dikejar oleh Fajar/Rian, hingga kedudukan menjadi sama 20-20.

Seolah tidak ada yang ingin mengalah, kedua pasangan ini semakin tampil menegangkan dengan silih berganti meraih game point. Pasangan Fajar/Rian akhirnya menutup gim kedua dengan skor 28-26 sekaligus meraih gelar Super 750 perdana mereka. Dengan demikian, head to head di antara keduanya saat ini menjadi 4-6 untuk keunggulan masih di pihak The Minions. 

FINAL PERTAMA BAGI THE MINIONS

Berbeda dengan pasangan Fajar/Rian yang sudah beberapa kali naik podium sepanjang 2022, laga final Denmark Open kali ini merupakan final pertama mereka semenjak Marcus mengalami cidera dan menjalani operasi. 

Meskipun menjadi runner-up, namun hal ini merupakan capaian terbaik Marcus/Kevin pada tahun 2022 dan awal kebangkitan bagi mereka. Saat ini, peringkat The Minions sendiri turun menjadi peringkat 3 dunia karena banyak absen di berbagai turnamen.

“Lawan hari ini sangat tangguh. Sayang pada poin-poin terakhir kami kurang beruntung. Kami bermain ketat dan mepet skornya,” kata Marcus dikutip dari bolalobbadminton. 

“Hari ini mereka lebih baik ketimbang kami, terlebih mereka juga pasangan yang sangat tangguh. Kami mengakui mereka lebih baik di laga ini,” tambahnya.

“Evaluasinya, saat leading, kami tidak boleh lengah. Sempat unggul tapi bisa tersusul. Ke depannya harus lebih fokus lagi dan tidak membuat kesalahan sendiri,” pungkas Marcus.

KEVIN-HERRY IP DAMAI

Perselisihan yang terjadi antara Kevin Sanjaya Sukamuljo dan pelatihnya, Herry Iman Pierngadi sudah berakhir. Herry IP tampak sudah mendampingi Kevin/Marcus selama bertanding di Denmark Open. 

Hal ini membuat badminton lovers Indonesia bahagia. Pasalanya hubungan keduanya sempat memanas hingga dikabarkan Kevin tidak mau lagi dilatih oleh Herry IP dan memilih berlatih terpisah.

PBSI lantas mengambil tindakan dengan mempertemukan keduanya dan melakukan penyisiran atas akar persoalan dari kedua belah pihak. 

Baik Herry IP maupun Kevin Sanjaya saat ini sudah saling minta maaf dan juga sudah kembali latihan bersama. Kini, konflik keduanya sudah beres, tidak ada lagi perselisihan. Saatnya kembali fokus mengejar gelar juara.

Pekan depan, tim Indonesia akan kembali berlaga di turnamen French Open 2022. Kita doakan semoga atlet bulutangkis Indonesia bisa memberikan hasil terbaik di turnamen tersebut ya, Civs. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Annisa Paramadina Rahmi

Mahasiswa nyambi freelancer