Sports

APA SIH SERUNYA NONTON AMERICAN FOOTBALL?

Mungkin semua orang tau atau pernah dengar yang namanya “American Football” tapi gue yakin ga semua orang yang tau pernah nonton pertandingannya. Olahraga yang dikenal kental dengan kontak fisik ini sebenernya punya daya tarik sendiri loh civs!

title

FROYONION.COM - “Football is like life – it requires perseverance, self-denial, hard work, sacrifice, dedication and respect for authority.” Kutipan dari legenda american football Vince Lombardi yang namanya kini menjadi sebutan untuk piala yang dimenangkan oleh tim yang berlaga di super bowl. Wow sabar civs, kalo kalian tidak ngerti apa itu Super Bowl? Emang ada berapa tim yang berlaga di NFL? Apa itu NFL? Gue disini bakal jelasin kalian secara konkrit tentang American Football dan apa sih yang bikin American Football lebih seru dibandingkan lu nonton olahraga yang lain.

APA SIH NFL? 

NFL merupakan kepanjangan dari National Football League. Mereka yang membuat kompetisi liga American Football dan mengatur mulai dari jadwal pertandingan, aturan-aturan dalam permainan American Football, bahkan sampai aturan gaji tiap tim. Loh kok gajinya diatur? Iya civs, jadi supaya liga berjalan seru dan kompetitif semua tim di NFL memiliki pengeluaran gaji yang sama. Jadi mau sekaya apapun tim nya gabisa sembarangan nge-hire pemain berlevel bintang dikarenakan pengeluaran gaji tiap tim selalu di sama ratakan tiap tahunnya.

ADA BERAPA TIM YANG MAIN DI NFL?

Letak geografis tim NFL (via Sport League Maps)



Ada 32 tim dari 29 kota yang berbeda di Amerika Serikat. Dari 32 tim ini diatur lagi menjadi dua Conference yang berbeda. Ada NFC (National Football Conference) dan AFC (American Football Conference) masing-masing memiliki 16 tim didalamnya. Eitss belum selesai, Di dalam conference tadi dibagi lagi menjadi 4 grup sesuai dengan letak geografis dari masing-masing kota yang memiliki tim itu sendiri. Ada North,South,East dan West. Tentu saja masing-masing grup terdiri dari 4 tim di dalamnya. Pembagian grup ini tentunya mempermudah pihak NFL untuk menentukan jadwal pertandingan.

BERAPA KALI MAIN DALAM SEMUSIM?

Untuk peraturan tahun ini NFL menyediakan 18 week dalam satu musim. Setiap tim akan bermain 17 week dan memiliki 1 week untuk rest (istirahat). Jadi 1 tim NFL akan bertanding 17 kali. 6 pertandingan akan melawan tim satu grup bermain home & away dan 11 pertandingan lainnya akan melawan tim dari grup dan conference yang berbeda sesuai dengan jadwal yang dibuat oleh NFL. Dari 17 kali pertemuan setiam tim harus meraih kemenangan sebanyak-banyaknya supaya bisa melangkah ke babak selanjutnya yakni babak Playoff.

APA ITU BABAK PLAYOFF?

Babak play-off merupakan babak penyisihan sebelum menuju Super Bowl. Setiap conference akan diwakili oleh 7 tim dengan rekor kemenangan terbaik. Jika ada 3 tim yang rekor pertandingannya sama maka ditentukan oleh head to head ketika tim yang memiliki rekor yang sama bertemu. Kalo mereka ga pernah ketemu gimana? Hasil akhir akan dilihat dari rekor pertandingannya dengan sesame grup di conference nya masing-masing. Dari 7 tim ini akan ada 1 tim yang mendapatkan bye week atau langsung masuk ke babak divisional conference (semifinal). Tim dengan rekor kemenangan terbaik diantara 7 tim yang lolos babak play-off akan mendapatkan keistimewaan ini. Sedangkan 6 tim sisanya harus berjuang di babak Wild Card. Kalian tentu ingat diatas tadi kita membahas tentang grup didalam conference yakni North,South,East,dan West kan? Nah juara grup dari masing-masing conference tersebut akan menjadi tuan rumah dalam pertandingan Wild Card

Pemenang dari babak Wild Card akan melangkah lanjut menuju divisional conference. Pemenang dari divisional conference akan saling bertemu di conference championship. Pemenang di pertandingan conference championship AFC dan NFC akan menjadi juara conference masing-masing dan akan bertanding di Super Bowl.

Bagan playoff NFL musim 2021 (via Printyourbrackets.com)



JADI SUPER BOWL ITU PERTANDINGAN FINAL DARI NFL?

Tom Brady membawa Tampa Bay Buccaneers menjuarai Super Bowl edisi ke 60 (via cbc)

Kalian bener civs. Super Bowl menjadi laga terakhir untuk perebutan piala Lombardi. Super Bowl selalu menyuguhkan pertandingan terhebat dan aksi bintang tamu kelas dunia juga tentunya. Ketika pertandingan Super Bowl semua mata terutama di Amerika akan terfokus di layar tv masing-masing. Super Bowl selalu menjadi pertandingan terbesar dibandingkan partai final 3 major league (NBA,NHL,MLB) lain di Amerika. Pertandingan Super Bowl akan menjadi impian semua pemain American Football. Bagaimana tidak? Semua perjuangan dari 17 pertandingan di musim reguler dan 2 atau 3 pertandingan yang dilalui di babak playoff akan terbayar hasilnya di Superbowl. Oiya lokasi pertandingan dari Super Bowl sendiri sudah ditentukan oleh pihak NFL. Untuk tahun 2022 pertandingan Super Bowl ke 56 akan berlangsung di SoFi Stadium, Inglewood, California markas dari tim Los Angeles Rams dan Los Angeles Chargers.

APA SIH SERUNYA AMERICAN FOOTBALL?

Buat gue American Football merupakan olahraga paket komplit yang gak bisa dilewati begitu aja. Gak cuma soal kekuatan dan kontak fisik aja yang diperlihatkan di olahraga ini. Kecepatan, akurasi lemparan bola, ketepatan membaca posisi dan strategi lawan, juga digunakan dalam olahraga ini. Selain itu juga teknologi yang digunakan dalam olahraga ini juga sangat menarik perhatian gue. Mulai dari headset yang ada di dalam helm Quarterback dan captain tim untuk mendengar instruksi atau strategi yang ingin digunakan oleh pelatih. Garis firstdown yang dibuat otomatis oleh kamera tv. Hingga kamera pylon yang berada di garis touchdown untuk mendapatkan video apakah bola sudah melewati garis touchdown atau belum. Semua teknologi yang mendukung pertandingan American Football itu sendiri melangkah lebih jauh dibanding teknologi yang digunakan Sepak Bola atau Basket yang merupakan olahraga terbesar di dunia.

American Flag Football League reaches television partnership with NFL  Network
NFL Pylon camera yang dipasang di garis touchdown (via ESPN)

Buat di Indonesia sendiri sekarang lo bisa nonton American Football dengan berlangganan mola tv atau provider lain yang menyediakan American Football. Pertandingan biasa ditayangkan pada tiga waktu di Indonesia yaitu Jum’at Pagi hari antara jam 07.00-08.40 untuk TNF (Thursday Night Football), Senin dini hari pukul 01.00, 04.00 sampai pagi pukul 07.00 tergantung jadwal yang tersedia dan ada juga pertandingan besar yang biasa ditayangkan pada Selasa pagi yang disebut MNF (Monday Night Football). 

Keseruan dari American Football adalah Permainan nya yang tidak mudah ditebak. Tim besar bisa saja dengan mudah jatuh melawan tim kecil. Pengaruh dari lapangan, cuaca, hingga penonton pun bisa menjadi salah satu faktor bagaimana pertandingan akan berjalan. Keberuntungan juga jadi faktor yang cukup sering terjadi di American football. Tentu aja skill, strategi dan kedisiplinan dalam posisi masing-masing tentu akan jadi faktor utama dalam memenangkan pertandingan. 

Perbandingan olahraga yang paling sulit diprediksi (via Vox)

Lama nya pertandingan American Football yang biasa gue tonton itu 3 jam, yes ga salah denger kok 3 jam itu bisa dibilang yang paling cepat dan itu sudah termasuk commercial break dikala tim meminta waktu time out atau terjadi auto time out saat terjadi cedera di lapangan. Pertandingannya akan berjalan 4x15 menit dimana setiap 2 quarter itu menjadi 1 babak. Ketika memasuki babak quarter akhir aka nada Two minutes warning. Dimana setiap bola yang tidak berhasil ditangkap, atau bola yang ditangkap dan dibawa keluar lapangan akan memberhentikan waktunya Ketika masuk fase two minutes warning. Maka dari itu setiap detik akan sangat berarti di American Football. Bahkan di beberapa pertandingan waktu sisa 15 detik pun tim lawan berhasil mengubah kedudukan.

Tidak seperti sepak bola yang pada saat tim yang lebih bagus akan lebih sering menguasai bola. American football setiap tim akan memiliki 4 kali kesempatan untuk bisa melewati first down. Jika pada kesempatan ke 3 tim tidak berhasil melewati garis first down maka biasanya bola akan di Punt sejauh-jauh nya dan setelah bola ditangkap tim lawan maka bola berpindah menjadi tim musuh yang memulai permainan. Bola juga akan berpindah Ketika lawan mencetak angka melalui TD atau Touchdown yang akan mendapatkan 6 poin maupun lewat FG atau Field Goal yang bernilai 3 poin. Oiya jika tim berhasil mencetak TD makan tim itu berhak mendapat extra points lewat kick yang akan mendapat 1 poin atau lewat TD dari garis 2,5 yards untuk 2 poin.

Jadi gimana civs? Tertarik buat nonton American Football? Kalo tertarik coba nonton tim favorit gue dulu aja Las Vegas Raiders hehehe dijamin ga akan nyesel nontonnya civs. JUST WIN BABY! (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Prongs

Prongs