Tips

MAHASISWA BARU PERLU TAHU, CARA MENGHADAPI DOSEN KILLER DI KAMPUS

Mungkin ada yang sudah takut duluan ketika mendengar kata “dosen killer”. Namun jangan langsung ambil keputusan buruk ya, Civs. Ada caranya supaya kita bisa lebih mengenali mereka kok. Baca di sini.

title

FROYONION.COM – Sebagai seorang mahasiswa baru, pastinya kalian masih cukup awam dengan yang namanya dunia kampus. Selain itu, kalian juga diusahakan untuk menjadi mahasiswa yang aktif dan kreatif, supaya dosen-dosen bisa mengenali kalian dan kalian juga dapat mendekatkan diri dengan dosen agar terlihat lebih akrab.

Apalagi perihal mengenali karakteristik dosen, karena di perguruan tinggi, akan ada saja dosen yang mempunyai tipe yang berbeda-beda. Salah satunya adalah dosen killer, ini merupakan salah satu tipe dosen yang ditakuti oleh mahasiswa.

Dalam menghadapi tipe dosen tersebut, sebagai mahasiswa pasti juga akan merasa gugup dan takut. Namun, percayalah bahwa dosen yang galak maupun biasa saja, pasti juga selalu berharap supaya seluruh mahasiswa dapat mengerti materi yang diberikan, sehingga anak didiknya juga bisa mendapatkan nilai yang maksimal. Maka dari itu, jangan takut dengan dosen killer, melainkan bersikap sewajarnya saja.

Nah, bagaimana ya Civs, supaya kamu yang masih mahasiswa baru dapat menaklukan si dosen killer ini?, Nah, ada beberapa cara supaya kalian bisa dipandang baik oleh dosen killer.

KENALI KARAKTERISTIK DOSEN 

Sebagai mahasiswa baru, kita harus bisa mengenali karakter dosen tersebut. Dengan mengenali karakternya, maka akan memudahkan kalian supaya bisa beradaptasi dengan lebih cepat. Selain itu, kalian juga bisa berkomunikasi lebih lancar untuk kedepannya dengan dosen killer tersebut. Selanjutnya, coba untuk mengenali kebiasaan si dosen killer ini, karena dengan mengenali kebiasaannya, maka kalian bisa mendekati dosen killer tersebut. Mau segimana galaknya killer-nya dosen tersebut, jika kalian bisa memahami karakternya, maka bisa memudahkan perkuliahan kalian.

RAJIN BERANGKAT KULIAH

Apabila kalian menemui kelas yang dosen pengajarnya merupakan dosen yang killer, maka ada saja alasan atau niatan untuk tidak masuk kelas. Namun, jangan sampai kalian melakukan ini, karena hal tersebut tidak akan merugikan si dosen tersebut, melainkan malah sangat merugikan kalian. 

Selain kalian tidak dapat mempelajari materi yang diberikan dari dosen killer tersebut secara langsung, kalian juga bisa mendapatkan nilai yang mungkin kurang dari rata-rata. Karena biasanya, dosen-dosen juga akan menghafal wajah-wajah siapa saja yang rajin berangkat dan jarang berangkat. 

Nah, cara yang paling aman yaitu dengan rajin masuk ke kelas dosen killer tersebut. Selain kalian bisa mendapatkan materi secara langsung, kalian juga berkesempatan mendapatkan nilai yang lebih baik di akhir semester nanti. Jangan lupa juga untuk selalu aktif pada sesi tanya jawab jika dosen tersebut sedang memberi waktu untuk bertanya. Tunjukkan juga bahwa kalian merupakan mahasiswa yang berani berpendapat.

DATANG TEPAT WAKTU

Dosen killer biasanya memiliki sifat yang disiplin, begitu juga disiplin terhadap waktu. Sebisa mungkin, kalian harus bisa datang lebih awal di kelas. Setidaknya sekitar 10-15 menit sebelum kelas dimulai. 

Terkadang, dosen juga memberikan kesepakatan terhadap seluruh mahasiswa kelasnya. Apabila ada toleransi waktu yang sudah disepakati oleh keduanya (dosen dan mahasiswa), maka kalian masih bisa masuk ke kelas. 

Tetapi lain cerita jika kalian masuk ke kelas, tetapi melebihi batas waktu yang sudah ditentukan, biasanya dosen akan memberikan cap kepada kalian sebagai mahasiswa yang kurang disiplin. Hal tersebut mungkin dapat mempengaruhi nilai kalian di akhir semester, karena kalian merupakan mahasiswa yang gemar terlambat.

Maka dari itu, usahakan kalian untuk datang ke kelas dengan tepat waktu, sehigga kalian bisa menghindari hal-hal yang tidak diinginkan tersebut.  Dengan kalian datang  tepat waktu, dosen juga kadang memberikan apresiasi terhadap kalian, dan mungkin bisa memberikan nilai tambah untuk kalian di perkuliahan beliau. 

AKTIF DI KELAS

Cara menghadapi tipe dosen killer yang selanjutnya adalah dengan cara selalu aktif di dalam kelas, aktif yang dimaksud adalah jika dosen memberikan sebuah pertanyaan, kalian usahakan untuk menjawabnya. Sebelum menjawab, kalian biasakan untuk acungkan atau angkat tangan kalian terlebih dahulu, setelah itu baru berikan jawaban kalian. Awalnya mungkin akan terasa canggung, namun jika hal ini sering dilakukan, maka akan membuat diri kalian juga semakin percaya diri di dalam kelas.

Hal-hal tersebut dapat membuat dosen killer terkesan, dan sangat mengapresiasi kalian, bukan tidak mungkin dosen tersebut nantinya akan bersikap lebih ramah terhadap kalian. Jangan malu dan takut jika ada pertanyaan yang sekiranya bisa kalian jawab. Jika kalian aktif di dalam kelas, hal tersebut dapat menjadi penilaian positif dari dosen tersebut terhadap kalian, karena kalian telah memberanikan diri untuk berbicara di depan umum.

JANGAN TIDUR DI KELAS

Kejadian ini sangat fatal apabila dilakukan pada saat kelas, apalagi pengajarnya merupakan dosen killer. Mahasiswa dapat dicap buruk karena tindakan ini di dalam kelas. Mengantuk merupakan hal yang wajar, tetapi alangkah baiknya kalian dapat mengatur serta menjaga rasa kantuk tersebut supaya tidak tidur di dalam kelas.

Apabila kalian merasa mengantuk, kalian bisa meminta izin untuk ke toilet terlebih dahulu untuk cuci muka. Selain itu kalian juga bisa melakukan peregangan supaya tidak merasa mengantuk lagi.

SELESAIKAN TUGAS DENGAN BAIK

Menjadi mahasiswa pasti selalu ada tugas, entah itu tugas kelompok atau individu, maka dari itu, jangan khawatir ketika menghadapi suatu tugas. Karena pada dasarnya, tugas hanya harus dikerjakan, dan wajib mengumpulkannya pada pertemuan berikutnya, hal tersebut merupakan kewajiban dari seorang mahasiswa.

Selain itu, jangan coba-coba untuk mencontek apalagi copy paste pekerjaan teman kalian, dosen akan mengetahui jika hal itu dilakukan. Apalagi jika dosen killer mengetahui hal tersebut, bisa saja nilai kalian terancam, karena kalian tidak mengerjakannya sendiri. 

Supaya tidak memperburuk keadaan, kalian harus mengerjakannya dengan baik serta hindari copy paste tersebut, supaya dosen juga mengerti seberapa usaha kalian dalam mengerjakan tugas yang diberikan oleh dosen tersebut.

BERSIKAP RAMAH DAN SOPAN

Bersikap ramah dan sopan merupakan suatu hal yang dapat mencairkan suasana yang awalnya terlihat kaku. Sebagai anak muda Indonesia, kita diusahakan untuk selalu memiliki etika yang baik, sopan santun harus tetap di jaga, hal tersebut patut dilakukan karena sudah menjadi budaya anak muda di Indonesia.

Bersikaplah yang ramah serta sopan terhadap semua orang, terutama dengan orang yang lebih tua, tak terkecuali dosen kita juga, hal tersebut merupakan hal yang wajar ya Civs.

Dengan bersikap seperti itu terhadap dosen, terlebih dosen killer. Bisa menjadikan kalian lebih mudah mengenal dosen killer tersebut. Kalian juga mungkin mulai paham kenapa dosen melakukan hal tersebut. Intinya juga untuk kebaikan mahasiswa semuanya, supaya kalian bisa menjadi pribadi yang lebih disiplin lagi. 

Apabila berpapasan dengan dosen, diharapkan kalian tidak takut untuk menegurnya, apalagi mengajaknya mengobrol sebentar, dengan melakukan langkah seperti ini, maka bisa menjadikan titik kalian untuk mengerti, bagaimana cara menghadapi dosen killer.

Jadilah mahasiswa yang selalu aktif ya Civs, supaya kalian bisa mendapatkan nilai yang memuaskan. (*/)

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Yudha Persada

Seorang freelancer yang sedang mencoba mengembangkan skill menulis di Froyonion.com.