Tips

TIPS MENGELOLA KEUANGAN BUAT ANAK MUDA SUPAYA MELEK FINANSIAL

Di kolom yang tayang tiap Senin ini, siapa aja bisa nanya dan bakal dijawab langsung oleh Bang Roy sendiri. Kamu bisa nanya segala macem tema pertanyaan yang berkaitan dengan kehidupan muda mudi zaman sekarang. Untuk kirim pertanyaan kamu, bisa kirim DM langsung via Instagram @froyonion.

title

Pertanyaan: “Bagaimana sih cara mengatur pemasukan sama pengeluaran balance wkwk?” (nrlaldisa)

Jawaban:

Banyak anak muda yang masih bingung gimana caranya mengelola pemasukan dengan baik. Bang Roy pun pernah ngalamin. Kebanyakan lo masih belum menghitung jumlah pemasukan dan pengeluaran per hari atau per bulannya, karena bisa jadi memang belum perlu. 

Lalu kapan lo perlu untuk menghitung pemasukan dan pengeluaran tersebut? 

Lo perlu untuk menghitungnya di saat lo sendiri sudah punya pemasukan tetap, dan punya perencanaan hidup ideal menurut lo ke depannya. Misalnya untuk kuliah atau merantau sambil bekerja. Nah, lo rencanain deh lo harus mulai menabung berapa-berapa mulai dari sekarang.

Belajar menabung pun harus mulai lo biasakan sejak di bangku sekolah menengah; SMP maupun SMA. Karena begitu lo masuk kuliah dan seterusnya, menabung dan mengatur keuangan bakal menjadi hal yang sangat penting. Di usia segitu, lo kudu mengatur dan keuangan lo sendiri. Buka lagi orang tua lo.

Kalau pemasukan lo masih dari orang tua lo, yang mereka kasih bisa jadi ngepas banget buat kebutuhan lo sehari-hari. Namun, kalau ada lebihnya, tentu bisa banget buat lo tabung.

Lalu bagi yang sudah bekerja dan sudah memiliki pemasukan sendiri bagaimana? 

Buat melakukan perencanaan keuangan, dari buku All Your Worth: The Ultimate Lifetime Money Plan yang pernah Bang Roy baca, lo bisa mencoba metode 50/30/20

Metode 50/30/20 pertama kali dipopulerkan oleh Elizabeth Warren dan Amelia Warren Tyagi di buku itu. Simpelnya metode 50/30/20 ini akan mengalokasikan pemasukan lo sebesar 50% untuk kebutuhan pokok, 30% untuk memenuhi keinginan pribadi, dan 20% lainnya lo sisihkan untuk lo tabung.

Kalau kata seorang penulis bernama Puthut EA, “Perencanaan keuangan itu penting buat yang penghasilannya cukup. Kalau kurang, diatur secanggih apa pun ya kurang. Kalau berlebihan, gak usah diatur juga lebih.” 

Dalam hal menabung dan mengatur keuangan, tentu lo sendiri yang tahu bagaimana keadaan keuangan lo saat ini. Misalnya saat ini lo punya sejumlah uang, tentu lo sendiri harusnya tahu mana yang jadi prioritas lo. Misalnya untuk makan sehari-hari, kesehatan, atau pun pendidikan.

Dari studi yang Bang Roy baca nih ya, sebagian besar mahasiswa kekurangan dana darurat. Chen dan Volpe dalam European Journal of Educational Research juga bilang kalau mahasiswa tuh kurang pengetahuan soal keuangan.

Penelitian lain oleh Shahrabani bilang, kalau tingkat pengetahuan keuangan yang lebih tinggi, secara positif mempengaruhi niat untuk mengendalikan anggaran pribadi seseorang. 

Hal ini menunjukkan bahwa pengetahuan yang dimiliki oleh anak muda dapat mengubah sikap mereka terhadap pengelolaan uang yang mereka punya.

Mengatur keuangan ini penting buat masa depan lo, tapi banyak yang telat sadar. Bang Roy juga termasuk yang telat kok, hahaha

Dari yang Bang Roy baca di European Journal of Educational Research, peneliti Reasie, Weber dan Yarbrough bilang kalau banyak mahasiswa kagak punya pengetahuan tentang keuangan pribadi, dan enggak tahu bagaimana cara mengelola uang mereka.

Variabel yang digunakan di situ sih antara lain pengetahuan mereka tentang dana darurat, asuransi, dan tabungan. Hasilnya adalah dari 59 kasus, hanya 29% mahasiswa yang sadar akan perlunya dana darurat. Keliatan banget kan kurangnya pengetahuan mereka tentang masalah keuangan.

Mengenai instrumen yang digunakan, penerapan tes yang dirancang oleh National Commission for the Protection and Defense of Financial Services Users (CONDUSEF) nunjukin, kalau 32% mahasiswa selalu mengalokasikan sebagian dari pemasukannya untuk dana darurat. Meskipun persentasenya relatif rendah, itu adalah keputusan yang baik buat masa depan lo.

Inget, Civs, sedikit demi sedikit lama-lama menjadi bukit! 

BACA JUGA: SEGINI NOMINAL GAJI YANG MILENIAL BUTUHKAN UNTUK BISA KPR RUMAH ‘MURAH’

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Bang Roy

Bang Roy