Design

20 KEYWORD ELEMEN CANVA GRATIS UNTUK MEMBUAT DESAIN YANG MUDAH

Membuat desain emang paling mudah kalau pakai Canva. Ini dia 20 kata kunci elemen dan template Canva yang akan membuat desainmu makin ciamik!

title

FROYONION.COM - Zaman sekarang, mendesain suatu konten jadi makin mudah dengan Canva. Tidak perlu keahlian desain khusus untuk membuat konten yang menarik di Canva. Hanya perlu tahu keyword yang pas untuk memudahkan proses mendesain.

Ini dia 20 keyword elemen Canva gratis yang harus kamu tahu. 

KEYWORD ELEMEN AESTHETIC GRATIS DI CANVA

  1. Aesthetic: berisi ilustrasi sederhana namun estetik.
  2. Brush stroke: sapuan kuas yang estetik untuk mengisi detail desain.
  3. Bright leaves: ilustrasi daun-daun tropis yang warna-warni.
  4. Doodle: ilustrasi imut dan sederhana, cocok untuk desain yang menargetkan perempuan dan anak-anak.
  5. Monoline elements: ilustrasi berbasis garis yang sederhana.
  6. Organic summer: ilustrasi tanaman yang warna-warni.
  7. New normal: cocok untuk membuat desain yang berhubungan dengan pandemi.
  8. Blob: berisi elemen 2D dan 3D dari bentuk-bentuk liquid yang unik.
  9. Duo Color Avatar: cocok untukmu yang mencari ilustrasi orang dengan warna netral.
  10. Friends: ilustrasi orang-orang atau grup yang berwarna-warni.
  11. Me Time: berisi ilustrasi dari barang-barang yang mencerminkan suasana santai.
  12. Organic rainbow: ilustrasi pelangi dengan berbagai warna.
  13. Rustic: ilustrasi tanaman hingga objek rustic lainnya.
  14. Simple drawn object: ilustrasi objek sederhana dengan warna yang feminim.
  15. Torn paper: elemen kertas yang sobek, cocok untuk dijadikan background. 
  16. Watercolor plants: ilustrasi tanaman dengan efek cat air.
  17. Freeform vector: ilustrasi abstrak yang cocok untuk dijadikan hiasan.
  18. Abstract: ilustrasi berbagai bentuk dengan banyak kegunaan.
  19. Working: ilustrasi orang yang sedang bekerja.
  20. Pattern: berisi berbagai pola untuk dijadikan background desain.

Itu dia 20 keyword elemen Canva yang bisa membantumu mendesain. Dengan begitu, proses mendesain juga bisa semakin cepat dan efektif. (*/) 

  • whatsapp
  • twitter
  • facebook
  • remix
Penulis

Grace Angel

Sehari-hari menulis dan mengajukan pertanyaan random ke orang-orang. Di akhir pekan sibuk menyelami seni tarik suara dan keliling Jakarta.