
Punya sebuah kolektif tapi bingung mau mengadakan kegiatan apa, mungkin artikel ini bisa membantu kalian
FROYONION.COM - Tentu saja, kegiatan yang bisa dilakukan oleh kolektif yang berisi anak muda tergantung pada preferensi dan minat mereka, karena kolektif sendiri didirikan karena adanya sekumpulan orang yang memiliki tujuan yang sama. Namun, berikut adalah lima ide kegiatan yang mungkin bisa menjadi pilihan.
Acara sosial seperti pesta atau konser memang menjadi pilihan yang menyenangkan bagi anak muda untuk menghabiskan waktu bersama teman-teman kita. Selain dapat menikmati musik, tari, atau acara lainnya, acara sosial juga dapat menjadi kesempatan untuk memperluas lingkaran pertemanan dan networking kalian.
Jika kita mau memilih membuat kegiatan acara sosial musik lo bisa membuat acara musik gigs kecil-kecilan dulu.
Tentunya ada banyak sekali jenis acara gigs kecil-kecilan yang bisa dilakukan seperti Open Mic Night: Acara ini biasanya diadakan di kafe atau tempat ngopi kecil.
Showcase: Biasanya diadakan oleh grup musik kecil untuk mempromosikan karya-karya baru mereka dan kita bisa menjadi ruang buat mereka dalam bermusik.
Battle of The Bands: Acara ini biasanya diadakan oleh klub kecil atau komunitas musik local, yang saling bersaing dalam sebuah kompetisi.
Local Music Festival: Festival musik yang menampilkan grup-grup musik lokal. Ini juga bisa menjadi hal yang bagus untuk menemukan musisi lokal baru.
Sebuah Kolektif yang berisi anak muda biasanya juga sering terlibat dalam kegiatan sukarela atau kegiatan sosial Seperti buat rumah baca, nobar film keliling, workshop gratis hingga pelatihan pelatihan.
Acara seperti ini bisa membantu kita dalam membangun keterampilan sosial, seperti belajar tentang nilai-nilai kebersamaan.
Selain itu berinteraksi dengan orang-orang baru yang berbeda latar belakang, pendidikan, dan budaya. Ini akan membantu kita dalam menemukan hal baru yang tidak akan pernah kita temukan sebelumnya.
Kegiatan kreatif seperti seni rupa, seni digital, tari atau drama bisa menjadi kegiatan yang menyenangkan dan bermanfaat.
Bisa dimulai dengan membangun keterampilan kreatif dan berkolaborasi dengan kolektif lain dalam membuat proyek-proyek baru kreatifitas anak muda, seperti membuat project film bersama.
selain itu sekarang juga bisa dengan membuat acara pameran seni atau exhibition.
Jenis-jenis kegiatan pameran ada banyak seperti pameran Seni Lukis, Pameran Seni Patung, Pameran Seni Fotografi, Pameran Seni Digital (pameran seni yang menampilkan karya digital), Pameran Seni Pertunjukan, Pameran Seni Kerajinan Tangan, Pameran Seni Kontemporer dan masih banyak kegiatan pameran lainnya yang bisa kalian coba.
Kegiatan alam bebas seperti mendaki, camping, atau rafting dapat memberikan banyak manfaat bagi sebuah kolektif, walaupun kegiatan seperti ini sifatnya refreshing tapi kegiatan seperti ini penting untuk dilakukan dalam sebuah komunitas.
Karena kegiatan alam bebas seperti ini melibatkan tim atau kelompok dapat membantu membangun keterampilan sosial, kerjasama dan tanggung jawab.
Namun, sebelum terjun ke dalam kegiatan alam bebas, penting untuk melakukan persiapan dan perencanaan yang tepat.
Jadi, yuk mulai mencoba ide-ide kegiatan yang menarik di atas dan temukan apa yang paling cocok untuk kolektif kalian! Tapi jangan lupa setiap kegiatan kalau bisa harus ada jaringan collaborative untuk memperluas networking kalian agar kolektif kalian bisa cepat dikenal oleh orang luar dan bermanfaat untuk diri kalian sendiri. Goodluck! (*/)